Hentikan segera perdagangan gading oleh Yahoo!

Laporan EIA tentang perdagangan gading Yahoo terlibat dalam komplotan pemburu (© EIA - Montage: Rettet den Regenwald-Fotos)
140.294 Pendukung

Yahoo sangat terlibat dalam perdagangan gading di Jepang yang sebagiannya adalah ilegal. Dengan demikian Yahoo termasuk dalam komplotan yang memburu gajah. Mereka banyak sekali membunuh gajah sehingga hewan tersebut terancam punah. Tuntutlah Yahoo menghentikan perdagangan tersebut.

seruan

Kepada: Direktur Utama Yahoo Inc. Ibu Marissa Mayer, Direktur Utama Yahoo Corp. Jepang Bapak Manabu Miyasaka

“Yahoo terlibat dalam perdagangan gading. Perusahaan ini turut bersalah atas pemburuan gajah dan harus menghentikan perdagangan gading di halaman internetnya.”

Membaca surat

Menurut studi dari lembaga terkenal Environmental Investigation Agency (EIA) negara Jepang antara tahun 2012 – 2014 telah membeli lebih dari 12 ton gading gajah lewat Yahoo. Diantaranya 800 taring dan 15.787 potongan kecil. Tambah lagi sekitar 55.000 produk yang berstempel Hanko telah diperdagangkan, antara lain hiasan figur, sumpit dan lainnya yang dibuat sebagian besar dari gading gajah hutan.

Bagi Yahoo perdagangan ini menguntungkan. EIA menghitung bahwa antara tahun 2005 hingga 2014 Yahoo dari hasil lelang dan penjualannya telah mengantongi lebih dari 27 juta US $.

Studi EIA menafsir sebagian besar perdagangan gading adalah ilegal, karena Jepang kurang melakukan pengawasan. Negara ini menjadi tempat transit penyelundupan gading dari Afrika ke Tiongkok. Disinilah Yahoo terlibat di Jepang.

Aktivis hewan menuntut pemerintah Jepang untuk bertindak konsekuen mencegah perdagangan gading. Amerika Serikat dan Tiongkok telah mengumumkan bahwa perdagangan ini harus dilarang. Yahoo wajib mematuhinya. Sementara Amazon dan Apple telah menstop pembelian barang tersebut.

Menurut kantor berita AP, Yahoo Japan berpendapat bahwa perdagangan gading legal bisa dilakukan dengan pengawasan 24 jam sehari agar tidak terjadi penyelundupan.

Menurut surat kabar Inggris Guardian perusahaan internasional Yahoo Inc. menyatakan hanya berandil sebesar 35,5% di cabang perusahaannya di Jepang, dengan begitu tidak punya pengaruh atas tindak tanduk bisnis cabang perusahaannya. Hal ini sangat tidak masuk akal.

Tolong tuntut pemimpin Yahoo Ibu Marissa Mayer mencegah perdagangan gading di segala platform.

Anda ingin menuntut lebih? Anda punya alamat email di Yahoo? Beri tahu!

 

Surat

Kepada: Direktur Utama Yahoo Inc. Ibu Marissa Mayer, Direktur Utama Yahoo Corp. Jepang Bapak Manabu Miyasaka

Yang terhormat Ibu Marissa Mayer,
yang terhormat Bapak Manabu Miyasaka,

Yahoo Jepang memungkinkan perdagangan gading dan dengan demikian mengantongi jutaan US Dollar. Menururt studi Environmental Investigation Agency (EIA) „Japan's illegal ivory trade and fraudulent registration of ivory tusks“ lewat platform lelang dan pembeliannya Yahoo Jepang antara tahun 2012 dan 2014 telah menjual lebih dari 12 ton gading.

Yahoo Jepang turut bersalah karena terlibat dalam perdagangan gading dengan pemburuan gajah ilegal yang mempunyai akibat yang sangat tragis: Gajah akan segera punah.

Studi EIA membuktikan sebagian besar gading di Jepang berasal dari perdagangan ilegal, karena Jepang tidak melakukan pengawasan. Pernyataan Yahoo Jepang yang menyebutkan hanya mengijinkan perdagangan yang legal adalah tidak sesuai. Sangat aneh bahwa Yahoo Inc. dalam hal yang darurat ini tidak punya pengaruh atas perilaku bisnis Yahoo Jepang.

Yahoo tidak bisa mengelak tanggung jawabnya!
Jangan Anda lakukan lagi perdagangan gading lewat segala bentuk platform di Internet.


Dengan hormat

Pesan buletin kami sekarang.

Tetap up-to-date dengan newsletter gratis kami - untuk menyelamatkan hutan hujan!